Washoku atau Nihonshoku adalah masakan khas Jepang yang menggunakkan bahan-bahan makanan yang diambil dari wilayah Jepang dan sekitarnya . Mengingat cara memasak dan menggunakan bahan makanan alami 、 masakan ini memenuhi syarat healthy food sehingga menarik perhatian masyarakat internasional . Diperkirakan pula menjadi salah satu rahasia panjang usia orang jepang. Masakan Washoku yang rendah kalori yang berbau bahan alami, sangat bermanfaat bagi kesehatan karena terdapat berbagai vitamin didalamnya. Masakan Washoku biasanya dihidangkan pada hari-hari tertentu dan pada hari-hari besar seperti Tahun Baru karena masakan ini melambangkan kebersamaan dan meningkatkan rasa kekeluargaan rakyat Jepang. Pada tahun 2013 lalu, washoku atau kuliner khas Jepang didaftarkan sebagai warisan budaya tak benda pada United Nations Educational, Scientific, and Cultural Organization (UNESCO). Sejarah Washoku ( 和 食 ) atau makanan khas Jepang telah ada sejak 15.000 tahun yang lalu di zaman ...